Resep Sop Oyong Bakso |
Kabaran Resep Masakan, - Resep Sop Oyong Bakso, menu rumahan super nikmat ini pasti bikin keluarga makan lebih banyak.
Ditambah lagi, Resep Sop Oyong Bakso ini hanya butuh waktu 30 menit saja untuk membuatnya.
Sama sekali tidak repot kan untuk menyajikan Resep Sop Oyong Bakso yang enak ini sebagai pelengkap menu makan?
Bahan :
10 butir bakso ayam ( #ts_baksoayam )
2 buah oyong, kupas, potong
100 gram kapri, siangi
2 buah wortel, kupas, potong
1 tangkai seledri
Secukupnya garam, gula
1/2 sdt kaldu ayam bubuk
1200 ml air
Bumbu Halus
3 siung bawang putih
1/2 sdt merica butiran
Cara :
1. Didihkan air, masukkan wortel dan bumbu halus, masak sampai setengah matang.
2. Tambahkan oyong, kapri, dan bakso ayam, bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk. Test rasa.
3. Masukkan irisan seledri, aduk sebentar, angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.
by @tsaniwismono
Posting Komentar untuk "Resep Sop Oyong Bakso"