Agar Tercipta Lingkungan Bersih Bebas Sampah, DLH Lanjuti Kebijakan Bupati Dalam Misi Ketiga Menuju Bandung Bedas |
Dalam pengelolaan sampah, Bupati Bandung Dadang Supriatna melakukan kunjungan kerja ke Pusat Edukasi Pengelolaan Sampah (Puspa) yang berada di Kelurahan Jelekong Kecamatan Baleendah Bandung, pada Kamis (9/2/2023).
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Asep Kusumah mengatakan, dalam menindak lanjuti kebijakan Bupati dalam misi ketiga menuju Bandung Bedas.
"Yakni mengoptimalkan pembangunan daerah berbasis partisipasi masyarakat yang menjunjung kreatifitas dalam bingkai kearifan lokal dan berwawasan lingkungan," ujarnya.
"Hari ini beliau (Bupati) memastikan bahwa upaya edukasi untuk meyakinkan masyarakat bahwa sampah sebetulnya bukan sumber masalah, tetapi sampah merupakan sumber daya lingkungan kalau kita olah secara benar," tambahnya.
Hampir semuanya bermanfaat, contoh sampah organik dengan menggunakan metode bio konversi maggot.
"Magotnya nanti bisa dijadikan makanan ayam bisa panen terlur tiap hari, Magot ke Lele juga bisa panen antara 2 – 3 bulan dan juga ke kalkun," imbuh Asep.
Kalau sampah non organik ada bang sampah yang nantinya masuk ke industri daur ulang. Sementara kata Asep residunya kerjasama dengan Brint, PT Nusantara Jaya, di oleh menjadi briket itu bisa menjadi sebagai pengganti Batu bara.
"Jadi sampah Organiknya ke Magot, non organik ke bang sampah residunya ke briket. Diharapakan menjadi sebuah prototype kebijakan yang kongkrit. Karena dibeberapa desa, kecamatan, RW sudah berjalan sirkulan ekonomi untuk membuang sampah menjadi sumber daya lingkungan," terang Asep.
Untuk kapasitas disini pihaknya punya pusat daur ulang itu sekitar 10 ton perhari untuk Magot sekitar 5 sampai 6 ton perhari.
"Bapak bupati sudah memberikan arahan, bagaimana kita akan menyusun meningkatkan kapasitas, nanti direplikasi sekaligus ditingkatkan kapasitas mulai dari 30 sampai 100 ton," ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Asep Kusumah (Asep)
Posting Komentar untuk "Agar Tercipta Lingkungan Bersih Bebas Sampah, DLH Lanjuti Kebijakan Bupati Dalam Misi Ketiga Menuju Bandung Bedas"