Generasi Milenial Harus Memasuki Ranah Digitalisasi / Foto: Bendahara DPD KNPI Kab. Bandung, Humaira Zahrotun Noor |
Kabaran Bandung, - Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD-KNPI) Kabupaten Bandung menggelar Refleksi Sumpah Pemuda di Teras Sentani Cangkuang Bandung, Jumat (27/10/2023).
Dengan tema "Spirit Sumpah Pemuda pada kondisi dan tantangan masa kini untuk mewujudkan Bandung Bedas.
Bendahara DPD KNPI Kab. Bandung, Humaira Zahrotun Noor mengatakan refleksi sumpah pemuda bahwasannya kita ini sudah masuki di era digitalisasi industri 4.O.
"Kalau digaris bawahi masa kini maka dari itu kita sebagai anak muda bahkan generasi milenial bahkan gen Z harus memasuki ranah digitalisasi bahkan industri 4.O," ucapnya.
Nasionalisme bahkan perjuangan, Humaira mengungkapkan kita tidak boleh meninggalkan namanya solidaritas.
"Jika dibandingkan negara Jepang bahwasanya mereka sudah maju, tapi mereka tidak melupakan yang namanya budaya," terangnya.
Perjuangan gotong royong, Humaira berharap untuk kedepannya anak-anak muda yang berada di Jepang dimana kita memasuki era digitalisasi 4.O, kita jangan melupakan budaya dan keragaman yang ada di negara kita Indonesia. (Asp)
Editor: Mas Bons
Posting Komentar untuk "Generasi Milenial Harus Memasuki Ranah Digitalisasi"