TfY7GUziTSC9BSGpTSOoBUz7TY==
Light Dark
Hasan Nasbi Dikecam, Kebebasan Pers Diuji Publik

Hasan Nasbi Dikecam, Kebebasan Pers Diuji Publik

Pernyataan Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, terkait insiden teror kepala babi di kantor Tempo.
Daftar Isi
×
Hasan Nasbi Dikecam, Kebebasan Pers Diuji Publik

Kabaran Jabar, - Sejumlah organisasi dalam Koalisi Masyarakat Sipil mengecam pernyataan Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, terkait insiden teror kepala babi di kantor Tempo.

Pernyataan Hasan dinilai tidak berempati dan bertentangan dengan prinsip kebebasan pers. Seperti diketahui, kantor redaksi Tempo di Jakarta menerima kiriman kepala babi pada Rabu, 19 Maret 2025.

Insiden ini dipandang sebagai bentuk intimidasi terhadap kebebasan pers. Namun, alih-alih menunjukkan keprihatinan, Hasan justru merespons dengan pernyataan yang dianggap merendahkan.

Koalisi Masyarakat Sipil menilai sikap Hasan sebagai cerminan lemahnya komitmen pemerintah terhadap kebebasan sipil.

Ia juga meminta Presiden Prabowo Subianto untuk tidak tinggal diam dan meninjau ulang posisi Hasan dalam pemerintahan.

Selain mendesak pengusutan kasus teror ini, Koalisi juga menyampaikan solidaritasnya kepada Tempo.

Meraka menegaskan bahwa tindakan intimidasi semacam ini tidak boleh dibiarkan dan harus diungkap hingga pelaku dapat diproses secara hukum.


Pewarta: *
Editor: Warsono
Sumber: Kompastv

Ikuti saluran Kabaran Jabar Portal Informasi di WhatsApp:

0Komentar

https://jabar.kabaran.id/p/bergabunglah-peluang-karier-di-dunia.html
Pasang Iklan Disini: 0878-5243-1990
Seedbacklink