Musra Indonesia I, Relawan Jokowi Jaring Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden 2024 |
"Musra Indonesia digelar untuk menjaring aspirasi rakyat secara langsung di 34 provinsi. Bandung, Jawa Barat, menjadi kick-off Musra Indonesia," kata Ketua Dewan Pengarah Musra Indonesia, Andi Gani Nena Wea, dalam konferensi pers Musra Bandung di Balai Sartika Kota Bandung, Senin (25/7/2022).
Andi Gani menjelaskan Jawa Barat adalah provinsi penentu kemenangan kontestan pemilu karena jumlah pemilih terbesar di Indonesia.
Jawa Barat juga dianggap sangat memengaruhi perpolitikan Ibu Kota Jakarta dan nasional. Pendiri Relawan Buruh Sahabat Jokowi itu menyebut sejumlah kota satelit di sekitar DKI Jakarta ada di wilayah Jawa Barat.
Adapun penyelenggara Musra Indonesia yakni 17 organ relawan Jokowi seperti Projo, Relawan Buruh Sahabat Jokowi, Seknas Jokowi, Bara JP, GK Center, Almisbat, RPJB, Duta Jokowi, Kornas Jokowi, RKIH, JAMAN, GAPURA, Indeks, KIB, Sekber Jokowi Nusantara, KA-PT, serta Maluku Satu Hati.
Sementara itu, Ketua Panitia Nasional Musra Indonesia Panel Barus mengklaim Musra adalah alat rekam yang paling sahih untuk mengetahui kehendak rakyat terkait kepemimpinan nasional dan program prioritas ke depan. Dia menyebut rakyat harus menjadi subjek dalam memutuskan siapa tokoh Pilpres 2024.
"Musra Bandung sebagai awal Musra Indonesia di 34 provinsi harus sukses. Mari Bung, rebut kembali!" ujar Panel yang juga Bendahara Umum DPP Projo.
Posting Komentar untuk "Musra Indonesia I, Relawan Jokowi Jaring Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden 2024"