Tragedi Kanjuruhan, Sri Mulyani: Harap Olahraga Indonesia Lebih Baik

Tragedi Kanjuruhan, Sri Mulyani: Harap Olahraga Indonesia Lebih Baik


Kabaran Jakarta, - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menilai kekerasan dan perusakan berbagai fasilitas tidak sesuai dengan nilai sportivitas.

Menurutnya dalam gelaran olahraga tangkapan layar sejumlah informasi mengenai tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang. Kekerasan dan kerusuhan perusakan fasilitas pun semestinya tidak terjadi, karena dapat menimbulkan kerugian. 

"Kekerasan, kerusuhan, dan perusakan berbagai obyek dan fasilitas sangat bertentangan dengan semangat dan nilai sportivitas olah raga sepakbola," tulis Sri Mulyani dalam unggahannya yang dikutip laman Kabar24bisniscom, Minggu (2/10/2022).

Sri Mulyani mengatakan seharusnya tidak boleh terjadi kekerasan di olahraga manapun. Menurutnya perlu perbaikan dan koreksi bersama atas insiden yang terjadi.

"Di Kanjuruhan agar olahraga Indonesia bisa menjadi lebih baik. Saya sampaikan duka cita kepada seluruh korban dan keluarga dari tragedi tersebut," ucap Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. (Bd20)


Editor: BonoDaren20

Posting Komentar untuk "Tragedi Kanjuruhan, Sri Mulyani: Harap Olahraga Indonesia Lebih Baik"

https://jabar.kabaran.id/?m=1
https://jabar.kabaran.id/?m=1