Intropeksi Diri Perlu Dilakukan Atas Segala Dosa |
Kabaran Jabar, - Sebagai manusia pasti tidak luput dari salah dan dosa kepada Sang Pencipta maupun sesama.
Meskipun demikian, adakalanya sejumlah manusia merasa bahwa dirinya sudah terbebas dari dosa.
Oleh karena itu, intropeksi diri perlu dilakukan atas segala dosa yang mungkin pernah dilakukan oleh seorang manusia.
Momen introspeksi diri ini tidak harus hanya dilakukan ketika bulan Ramadhan maupun Lebaran, melainkan dapat dilakukan kapan saja.
Melalui taubat nasuha, seorang manusia hendaknya memohon ampunan kepada Allah dari segala dosa yang telah dilakukan.
Lantas, bagaimana tata cara melakukan taubat nasuha yang baik?
Dikutip dari unggahan Instagram @kartun.muslimah pada 12 April 2023, berikut tata cara taubat nasuha yang benar.
1. Akuilah dosa yang telah dilakukan
Memohon ampun pada Allah, ceritakan semua seperti sedang mencurahkan isi hati dengan sungguh-sungguh.
2. Menyesali setiap dosa-dosa
Setelah mengakui dosa, maka sampaikan kepada Allah bahwa kita benar-benar menyesal atas segala kesalahan yang pernah dilakukan.
3. Bertekad untuk tidak mengulangi dosa itu lagi
Tidak berniat untuk mengulangi lagi dikemudian hari dan berusaha untuk menghindari sebab-sebabnya.
4. Perbanyak istighfar
Selanjutnya, jadikan bacaan istighfar jadi bacaan wirid harian.
5. Sholat sunnah taubat
Terakhir, lakukan sholat sunnah taubat sama seperti sholat lainnya tetapi beda dalam niat sholatnya.
Demikian lima langkah atau tata cara melakukan taubat nasuha yang baik. Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Intropeksi Diri Perlu Dilakukan Atas Segala Dosa"