Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024, Pj Wali Kota Cimahi Menghadiri KOPDAR Jawa Barat |
Kabaran Cimahi, - Pj Wali Kota Cimahi Dikdi S Nugrahawan Mengahadiri Forum Komunikasi Pembangunan Daerah (KOPDAR) Jawa Barat bersama Gubernur dan seluruh Kepala Daerah se-Jawa Barat, yang diselenggarakan di Mansion Pine Hotel Kota Baru Parahyangan.
Pembahasan utamanya mengenai Kesiapan Jawa Barat Jelang Penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024.
Pj Wali Kota Cimahi menjelaskan, Forum Komunikasi Pembangunan Daerah (KOPDAR) Jawa Barat adalah acara dimana Gubernur dan seluruh Kepala Daerah se-Jawa Barat berkumpul untuk membahas isu-isu terkait pembangunan daerah.
"Dalam KOPDAR kali ini, pembahasan utamanya adalah kesiapan Jawa Barat menghadapi penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak yang akan digelar pada tahun 2024," ucap Dikdik yang sebagaimana dikutip di akun pribadinya (Facebook), Jumat (11/8/2023).
Pemilu dan Pilkada Serentak merupakan acara politik yang sangat penting dalam sistem demokrasi Indonesia.
Pada Pemilu 2024, Dikdik mengatakan, masyarakat akan memilih anggota legislatif yang akan mewakili mereka di level nasional dan daerah.
Sementara itu, pada Pilkada Serentak, masyarakat akan memilih pemimpin daerah seperti Gubernur, Bupati, dan Walikota.
Dikdik juga menerangkan, Pembahasan mengenai kesiapan Jawa Barat dalam menyelenggarakan Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024 mencakup beberapa aspek.
Pertama, aspek teknis meliputi persiapan administrasi, pengorganisasian, dan pelaksanaan Pemilu dan Pilkada Serentak yang harus sesuai dengan peraturan dan aturan yang berlaku. Ini termasuk penentuan tempat pemungutan suara, penyusunan daftar pemilih, pengelolaan logistik, serta pemenuhan kebutuhan dan hak suara seluruh warga negara.
Kedua, aspek keamanan juga menjadi perhatian utama dalam KOPDAR ini. Pemerintah daerah perlu memastikan bahwa situasi dan kondisi daerah aman dan terkendali selama periode pemilihan. Hal ini mencakup koordinasi dengan aparat kepolisian dan TNI untuk menjaga keamanan dan menjaga agar tidak ada gangguan yang mengancam kelancaran proses Pemilu dan Pilkada.
Selain itu, juga penting untuk membahas aspek partisipasi masyarakat dalam Pemilu dan Pilkada Serentak.
Dikdik mengungkapkan, Partisipasi yang baik dan tinggi dari masyarakat adalah kunci keberhasilan dari proses demokrasi ini.
"Oleh karena itu, perlu dilakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya memberikan suara, memilih pemimpin yang berkualitas, serta terlibat dalam pengawasan pemilihan," ucap Dikdik.
Selama pembahasan di KOPDAR, Dikdik berharap para pemangku kepentingan dapat saling berbagi pengalaman, baik dari sisi pelaksanaan maupun dari sisi pengawasan dan evaluasi Pemilu dan Pilkada sebelumnya.
"Hal ini bertujuan agar Jawa Barat dapat menjadi contoh yang baik dalam menyelenggarakan Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024, dengan menghasilkan pemimpin yang berkualitas dan masyarakat yang aktif dan terlibat dalam proses demokrasi," pungkas Pj Wali Kota Cimahi Dikdi S Nugrahawan saat Mengahadiri Forum Komunikasi Pembangunan Daerah (KOPDAR) Jawa Barat bersama Gubernur dan seluruh Kepala Daerah se-Jawa Barat.
Editor: Mas Bons
Pewarta: Warsono
Posting Komentar untuk "Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024, Pj Wali Kota Cimahi Menghadiri KOPDAR Jawa Barat"