Kontes Ayam Pelung Meriahkan HUT ke-23 Cimahi |
Kabaran Jabar, - Dalam rangka memperingati HUT Kota Cimahi yang ke-23, Pemerintah Daerah Kota Cimahi melalui Dinas Pangan dan Pertanian bekerja sama dengan DPD Himpunan Peternak Penggemar Ayam Pelung Indonesia (HIPPAPI) Kota Cimahi mengadakan Kontes Ayam Pelung Gema Lokananta II di kawasan Eko Wisata Cimahi, Kampung Terobosan, Kelurahan Cipageran, pada Minggu, 9 Juni 2024.
Kontes ini terdiri dari empat kategori: suara, bobot, penampilan, dan jajangkar. Selain sebagai ajang silaturahim bagi para penggemar ayam pelung, acara ini bertujuan untuk mengembangkan ayam pelung dan meningkatkan ekonomi masyarakat.
Peserta berasal tidak hanya dari Jawa Barat, tetapi juga dari luar daerah. Kontes ini juga bertujuan untuk melestarikan ayam pelung sebagai cagar budaya Jawa Barat serta memperkuat sinergi antara masyarakat penggemar ayam pelung dan Pemerintah Daerah Kota Cimahi.
Penjabat Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi, dalam sambutannya saat membuka kontes, menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai upaya melestarikan seni budaya melalui kontes ayam pelung.
"Cimahi sebagai bagian dari Jawa Barat bersemangat untuk ikut melestarikan keberadaan ayam pelung yang memiliki nilai budaya," ujarnya.
"Bahwa kontes ini tidak hanya memberikan kebahagiaan dan kesenangan, tetapi juga dapat menjadi tambang ekonomi bagi masyarakat," pungkasnya.
Rudi Sumarna, Ketua DPD HIPPAPI Kota Cimahi, menambahkan bahwa kontes ini adalah acara resmi yang diadakan oleh HIPPAPI Jawa Barat, dengan kategori favorit berdasarkan suara khas ayam pelung dan bobot ayam yang mencapai hingga 12 kg.
"Kontes ini menarik sekitar 300 peserta dari berbagai kota, termasuk Jakarta, Cirebon, dan Banten," ucapnya.
Pj. Wali Kota Cimahi juga meninjau Pasar Awi Campernik |
Selain itu, Pj. Wali Kota Cimahi juga meninjau Pasar Awi Campernik, yang kedua kalinya diadakan untuk menampung para UMKM dan memanfaatkan lahan terbuka.
Dicky menyoroti pentingnya pasar ini dalam menyediakan makanan tradisional yang sehat dan bebas bahan tambahan, serta menciptakan suasana yang sejuk dan asri bagi pengunjung.
"Saya berharap Pasar Awi Campernik dapat diadakan dua minggu sekali, tergantung kesiapan komunitas pengelola, dan menegaskan pentingnya menjaga lingkungan serta melengkapi fasilitas yang ada demi pengembangan kawasan ini sebagai destinasi wisata," pesannya. (Ikps)
Editor: Mas Bons
(Ayo ikuti saluran WhatsApp Kabaran Jabar Portal Informasi biar enggak ketinggalan update)
Posting Komentar untuk "Kontes Ayam Pelung Meriahkan HUT ke-23 Cimahi"