Post ADS 1

Manasik Haji Ceria TK Se-Majalengka 2024

Manasik Haji Ceria TK Se-Majalengka 2024
Manasik Haji Ceria TK Se-Majalengka 2024

Kabaran Jabar, - Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) PGRI mengadakan kegiatan manasik haji untuk anak-anak TK se-Kabupaten Majalengka di lapangan GGM Majalengka, pada 20-21 September 2024.

Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Majalengka, H. Rd. Muhamad Umar Ma'ruf, S.Sos, M.Si, menyatakan bahwa kegiatan manasik haji tingkat TK ini merupakan agenda tahunan IGTKI PGRI yang rutin diselenggarakan.

"Acara ini sangat baik untuk menanamkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah S.W.T serta mengenalkan rukun Islam yang kelima, yaitu haji bagi yang mampu, kepada anak-anak sejak dini," ucapnya.

Selain itu, Umar menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat membantu pembentukan karakter anak sesuai dengan profil pelajar Pancasila, serta menjadi bagian dari implementasi kurikulum merdeka belajar yang tengah diterapkan pemerintah.

Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara anak-anak, orang tua, guru, dan berbagai pihak lainnya, yang diharapkan dapat mendorong kemajuan pendidikan di Kabupaten Majalengka.

Ketua IGTKI Kabupaten Majalengka, Hj. Tuti Mulyati, S.PdI, menambahkan bahwa kegiatan ini berlangsung selama dua hari dan diikuti oleh sekolah-sekolah TK di seluruh Kabupaten Majalengka.

Ia berharap kegiatan ini dapat memotivasi peningkatan mutu pendidikan anak usia dini di Kabupaten Majalengka, serta menjadi doa agar kelak anak-anak yang mengikuti manasik ini bisa benar-benar berangkat haji," tutup Tuti.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp Kabaran Jabar Portal Informasi biar enggak ketinggalan update)

Kontributor: Wawan Hermawan 
Editor: Warsono

Posting Komentar untuk "Manasik Haji Ceria TK Se-Majalengka 2024"

Iklan Baris
Membuat Web Propesional. - Hub: - Kabaran Market di 0878-5243-1990
Penjualan Motor
- - -
Post ADS 1
Iklan Baris
Membuat Web Propesional. - Hub: - Kabaran Market di 0878-5243-1990
Penjualan Motor
- - -
Seedbacklink