Post ADS 1

Simulasi Manasik Haji: Langkah Awal Pembentukan Karakter Anak Usia Dini di Kota Cimahi

Simulasi Manasik Haji: Langkah Awal Pembentukan Karakter Anak Usia Dini di Kota Cimahi
Simulasi Manasik Haji: Langkah Awal Pembentukan Karakter Anak Usia Dini di Kota Cimahi

Kabaran Jabar, - Dinas Pendidikan Kota Cimahi, bekerja sama dengan HIMPAUDI dan IGTKI Kota Cimahi, kembali mengadakan kegiatan Simulasi Manasik Haji untuk Anak Usia Dini pada hari Rabu (2/10/2024).

Acara yang berlangsung di Lapangan Brigif Kota Cimahi ini dihadiri oleh anak-anak PAUD dan TK dari berbagai lembaga pendidikan di seluruh Kota Cimahi.

Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Cimahi, Mardi Santoso, menyatakan bahwa Simulasi Manasik Haji bagi anak usia dini ini adalah bagian dari upaya memperkuat syiar Islam serta membentuk generasi penerus yang berakhlak mulia, baik dari segi keimanan maupun ketaatan.

Selain itu, pembelajaran manasik haji bagi anak usia dini juga berfungsi sebagai sarana pembentukan karakter, di mana mereka diajarkan nilai-nilai penting seperti kedisiplinan, rasa syukur, serta kepedulian terhadap sesama sejak dini.

"Sejak usia dini, kita tanamkan kepada anak-anak kecintaan kepada Allah dan ajaran-Nya, salah satunya melalui ibadah haji. Harapannya, dengan simulasi ini, anak-anak sudah mulai mengingat Allah sejak dini, sehingga rasa cinta mereka kepada Allah SWT semakin kuat," ungkap Mardi.

Ia menegaskan komitmen Pemerintah Daerah Kota Cimahi dalam membentuk generasi penerus yang unggul dengan fokus pada pembangunan sumber daya manusia. Dengan demikian, generasi mendatang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga memiliki karakter yang kokoh dan sejalan dengan nilai-nilai agama.
Simulasi Manasik Haji: Langkah Awal Pembentukan Karakter Anak Usia Dini di Kota Cimahi
Bunda PAUD Kota Cimahi, Diah Utami Dicky Saromi, menekankan pentingnya mempersiapkan Generasi Emas 2045 sejak usia dini.

Sejalan dengan hal tersebut, Bunda PAUD Kota Cimahi, Diah Utami Dicky Saromi, menekankan pentingnya mempersiapkan Generasi Emas 2045 sejak usia dini.

"Tujuannya adalah memotivasi anak-anak agar mulai membentuk diri mereka menjadi pribadi yang shaleh, beriman, dan bertakwa. Dengan begitu, kelak mereka akan tumbuh menjadi Generasi Emas 2045 yang cerdas sekaligus memiliki keimanan dan ketakwaan yang kuat," ujar Diah.

Diah menambahkan bahwa Simulasi Manasik Haji ini menjadi langkah awal bagi anak-anak usia dini untuk mempersiapkan diri sebagai tamu Allah SWT di masa mendatang.

“Kegiatan manasik ini adalah latihan agar mereka siap saat kelak diundang menjadi tamu Allah. Tentunya, untuk mendapatkan undangan tersebut, syarat utamanya adalah meraih ridho Allah sebagai tuan rumah,” jelasnya.

Ia berpesan kepada para guru dan orang tua untuk mendampingi anak-anak dalam proses meraih ridho Allah.

"Agar bisa mendapatkan ridho Allah, mereka harus melalui proses tafakur, yaitu perenungan mendalam. Pesan saya kepada orang tua, guru, kepala sekolah, dan Kepala Satuan PAUD-TK di Kota Cimahi adalah untuk membekali anak-anak dengan tafakur. Melalui proses ini, mereka dapat memahami, meyakini, dan mengimani kebenaran ayat-ayat suci Al-Qur'an," pungkas Diah.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp Kabaran Jabar Portal Informasi biar enggak ketinggalan update)

Kontributor: Ikps
Editor: Warsono

Posting Komentar untuk "Simulasi Manasik Haji: Langkah Awal Pembentukan Karakter Anak Usia Dini di Kota Cimahi"

Ketika dunia memberi tantangan, kita sering merasa ragu, seakan tak mampu menghadapi segala hal yang datang. Namun, dalam setiap perjalanan hidup, ada kekuatan yang lebih besar dari ketakutan kita: kepercayaan pada diri sendiri. Lirik-lirik lagu seringkali menjadi cermin dari perasaan ini, mengingatkan kita untuk tetap tegar meski angin hidup tak selalu sejalan dengan harapan.

Post ADS 1
Iklan Baris
Membuat Web Propesional. - Hub: - Kabaran Market di 0878-5243-1990
Penjualan Motor
- - -
Seedbacklink