TfY7GUziTSC9BSGpTSOoBUz7TY==
Light Dark
Laskar Merah Putih: Klarifikasi dan Tegaskan Tujuan Audensi

Laskar Merah Putih: Klarifikasi dan Tegaskan Tujuan Audensi

Ketua Mada Laskar Merah Putih (LMP) Jawa Barat, H. Awandi Siroj Suwandi, memberikan penjelasan terkait insiden yang melibatkan beberapa anggota LMP.
Daftar Isi
×
Laskar Merah Putih: Klarifikasi dan Tegaskan Tujuan Audensi

Kabaran Jabar, - Ketua Mada Laskar Merah Putih (LMP) Jawa Barat, H. Awandi Siroj Suwandi, memberikan penjelasan terkait insiden yang melibatkan beberapa anggota LMP di Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi.

Menyikapi kejadian tersebut, ia menyayangkan tindakan yang dinilai kurang pantas dan tidak mencerminkan etika organisasi.

"Kami meminta maaf sebesar-besarnya kepada seluruh pihak, terutama Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, atas kejadian ini," ujarnya pada Jumat, 21 Maret 2024.

Ia juga menegaskan bahwa insiden ini sama sekali tidak berkaitan dengan permintaan Tunjangan Hari Raya (THR), melainkan dipicu oleh kurangnya respons terhadap audiensi yang telah diajukan secara resmi.

Senada dengan itu, Ketua LMP Macab Kabupaten Bekasi, Eko Triyanto W, ST, membantah keras pemberitaan yang mengaitkan insiden tersebut dengan permintaan THR atau tindakan anarkis.

Menurutnya, kedatangan mereka bertujuan untuk mengawal dugaan korupsi di Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, terutama dalam tiga program utama yang dinilai perlu perhatian lebih.

Sayangnya, upaya audiensi yang dilakukan secara berulang tidak mendapatkan respons yang memadai, sehingga memicu ketidakpuasan.

"Kami di Laskar Merah Putih dididik untuk tidak menjadi pengemis. Kejadian ini murni bentuk kekecewaan terhadap pejabat yang tidak kooperatif," tegas Eko.

Sebagai bentuk tanggung jawab, LMP Kabupaten Bekasi kembali menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat dan berharap kejadian serupa tidak terulang.

"Kami tetap berkomitmen untuk mengabdi dengan semangat yang lebih baik demi kemajuan bangsa dan negara," pungkasnya. *


Pewarta: red
Editor: Warsono

Ikuti saluran Kabaran Jabar Portal Informasi di WhatsApp:

0Komentar

https://jabar.kabaran.id/p/bergabunglah-peluang-karier-di-dunia.html
Pasang Iklan Disini: 0878-5243-1990
Seedbacklink