TfY7GUziTSC9BSGpTSOoBUz7TY==
Light Dark
Inovasi Dinkes Cimahi Jemput Darurat

Inovasi Dinkes Cimahi Jemput Darurat

Dinas Kesehatan Kota Cimahi kini memiliki terobosan baru dalam layanan kesehatan darurat.
Daftar Isi
×
Kabaran Jabar, - Dinas Kesehatan Kota Cimahi kini memiliki terobosan baru dalam layanan kesehatan darurat.

Berkat bantuan dari Bantuan Provinsi (Banprop), tiga unit motor ambulans telah diluncurkan untuk menjangkau wilayah-wilayah sempit yang tidak dapat diakses oleh kendaraan roda empat, khususnya dalam situasi darurat yang membutuhkan penanganan cepat.

Wali Kota Cimahi, Letkol Purn Ngatiyana, secara langsung meresmikan peluncuran ketiga motor tersebut pada Selasa (15/4/2025).

Dalam sambutannya, ia menegaskan pentingnya kendaraan ini bagi masyarakat yang tinggal di kawasan padat penduduk.

“Motor ambulans ini menjadi solusi untuk menjemput pasien dari gang-gang sempit dan memberikan pertolongan pertama sebelum dibawa ke rumah sakit atau puskesmas,” ujarnya.

Ngatiyana menjelaskan bahwa untuk tahap awal, masing-masing kecamatan akan mendapatkan satu unit motor ambulans yang ditempatkan di puskesmas.

Seluruh sistem layanan, baik motor maupun mobil ambulans, akan dikoordinasikan dalam satu posko terpusat guna memastikan pelayanan terintegrasi secara maksimal.

Tak hanya itu, Pemerintah Kota Cimahi juga berencana menambah armada motor ambulans melalui perubahan anggaran di tahun mendatang.

Hal ini bertujuan memperluas jangkauan layanan kepada masyarakat.

Hingga saat ini, Cimahi sudah memiliki 15 unit mobil ambulans di tingkat kelurahan, 13 unit di puskesmas, serta dukungan armada dari rumah sakit swasta.

“Fasilitas di dalam mobil ambulans kita sudah sangat lengkap, mulai dari alat kesehatan, P3K, brankar, tabung oksigen, dan lainnya. Para sopir pun sudah mendapat pelatihan demi keamanan dan kenyamanan layanan,” tambah Ngatiyana.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Mulyati, turut menyampaikan bahwa keberadaan motor ambulans sangat penting di kota dengan kepadatan penduduk tinggi ini.

“Motor ambulans akan masuk ke gang untuk menjemput pasien, sementara mobil ambulans menunggu di jalan besar untuk segera membawa pasien ke fasilitas kesehatan,” jelasnya.

Mulyati juga mengimbau masyarakat agar segera menghubungi layanan darurat 119 atau 112 yang beroperasi selama 24 jam jika memerlukan bantuan medis.

Pewarta: red
Editor: Warsono

Ikuti saluran Kabaran Jabar Portal Informasi di WhatsApp:
Inovasi Dinkes Cimahi Jemput Darurat

0Komentar

https://jabar.kabaran.id/p/bergabunglah-peluang-karier-di-dunia.html
Pasang Iklan Disini: 0878-5243-1990
Seedbacklink