Sosialisasi Wawasan Kebangsaan, Hendrik: Jurnalis Miliki Peran Penting

Sosialisasi Wawasan Kebangsaan, Hendrik: Jurnalis Miliki Peran Penting /

Kabaran Purwakarta, - Sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) yang diadakan oleh DPC Jurnalis Bela Negara (JBN) di RW 05 Kelurahan Cisereuh, Kec/Kab Purwakarta, merupakan langkah penting untuk meningkatkan kesadaran hukum dan pembentukan karakter yang kuat dalam masyarakat, Jumat (6/10/2023).


Kegiatan yang berlangsung selama 2 jam dan ditandai dengan interaksi aktif antara warga dan para nara sumber.


Ketua DPC JBN Purwakarta, Andi Hendrik Solihin mengatakan bahwa jurnalis memiliki peran penting dalam mengedukasi masyarakat mengenai wawasan kebangsaan.


"Jurnalis dapat memberikan informasi yang akurat, bermanfaat, dan memberikan pemahaman yang lebih luas tentang nilai-nilai kebangsaan kepada masyarakat," terangnya.


Pentingnya pendidikan dan sosialisasi mengenai wawasan kebangsaan tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah atau pihak tertentu, tetapi juga melibatkan seluruh elemen masyarakat, termasuk masyarakat sipil dan media massa.


"Melalui kolaborasi dan partisipasi aktif dari berbagai pihak, diharapkan pemahaman dan kesadaran kebangsaan dapat terus diperkuat, menjaga keutuhan bangsa, dan membangun karakter yang kuat dalam masyarakat," ucapnya.


Pentingnya kampanye gerakan Wasbang tujuan untuk membentengi masyarakat, khususnya generasi milenial dan Gen Z agar memahami dan mengamalkan nilai-nilai ideologi Pancasila, UUD 45, Bhineka Tunggal, dan NKRI.


"Saat ini di mana muncul berbagai isu sosial dan politik yang kompleks, diharapkan dengan pemahaman dan kesadaran yang kuat terhadap nilai-nilai kebangsaan, masyarakat dapat memperlakukan dan menyikapi isu-isu tersebut dengan bijak," terangnya.


Dengan adanya agenda kerja roadshow yang diadakan oleh DPC Jurnalis Bela Negara (JBN) Kec/Kab Purwakarta, Hendrik berharap masyarakat di wilayah tersebut dapat lebih memahami dan menerapkan nilai-nilai kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari.


"Kesadaran akan nilai-nilai kebangsaan tersebut dapat memberikan manfaat jangka panjang, seperti memperkuat persatuan dan ketahanan nasional, serta membangun karakter yang kuat dan bertanggung jawab di dalam masyarakat," pungkas Ketua DPC JBN Purwakarta Andi Hendrik Solihin.


Dalam kegiatan tersebut hadir dari unsur kepolisian, diwakili oleh Kanit Reskrim Polsekta Purwakarta AKP Ahmad Sodikin, Praktisi hukum Dulnasir SH, dan Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Purwakarta.


Respons yang positif dan antusias dari Ketua RW 06 Kelurahan Cisereuh menunjukkan bahwa kegiatan semacam ini sangat diharapkan oleh masyarakat. *


Editor: Mas Bons

Posting Komentar untuk "Sosialisasi Wawasan Kebangsaan, Hendrik: Jurnalis Miliki Peran Penting"

https://jabar.kabaran.id/?m=1
https://jabar.kabaran.id/?m=1