Pj Wali Kota Cimahi Berikan Bantuan 5000 Bibit Cabe untuk Kelompok Tani Hurip Jaya dari Bank Indonesia |
Kabaran Cimahi, - Dalam rangka membantu Pemerintah Daerah, Bank Indonesia memberikan bantuan 5000 bibit cabe kepada Kelompok Tani Hurip Jaya di Kelurahan Citeureup, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, pada Selasa (5/12/2023).
Langkah ini dapat membantu meningkatkan produksi lokal dan meredakan tekanan harga, sehingga memberikan kontribusi positif terhadap stabilitas ekonomi regional.
Penyerahan simbolis bantuan 5000 bibit cabe oleh Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saromi dan Deputi Direktur Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Jawa Barat Yusuf Wicaksono kepada anggota Kelompok Tani Hurip Jaya Kp. Nyalindung mencerminkan kolaborasi yang positif antara pemerintah daerah dan Bank Indonesia dalam mendukung ketahanan pangan dan pengendalian inflasi.
Gerakan tanam pangan cepat panen juga menjadi langkah praktis untuk menyediakan bahan pangan di tingkat rumah tangga, yang dapat berkontribusi dalam menekan angka inflasi.
Deputi Direktur Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Jawa Barat, Yusuf Wicaksono, menjelaskan mengenai pemberian bibit cabe sebagai upaya untuk menekan laju inflasi di Kota Cimahi menyoroti kontribusi Bank Indonesia dalam mengatasi permasalahan pasokan dan produksi di sektor hortikultura.
"Penurunan produksi cabe rawit akibat pengaruh El Nino musim kering menjadi perhatian, dan kolaborasi dengan pemerintah daerah dalam penyediaan bibit adalah langkah strategis untuk memperbaiki pasokan dan menjaga stabilitas harga," tuturnya.
Sementara Pj.Wali Kota Cimahi Dicky Dicky Saromi saat diwawancara mengatakan saat menerima bantuan 5000 bibit cabe dari Bank Indonesia, ia menyampaikan apresiasinya terhadap upaya tersebut.
"Melalui Gerakan Taman Pangan Cepat Panen Hortikultura (Gertam Parti), Pemerintah Kota Cimahi berharap dapat meningkatkan produksi tanaman cabe, mendukung perekonomian, dan meningkatkan daya beli masyarakat sebagai bagian dari upaya pengendalian inflasi. Langkah ini diharapkan dapat membantu Kota Cimahi menjadi mandiri dalam penyediaan komoditas cabe, yang memiliki fluktuasi harga yang tinggi dan cenderung naik di banyak daerah," jelasnya.
Pj.Wali Kota Cimahi Dicky berharap bahwa bantuan 5000 bibit cabe dari Bank Indonesia dapat dipelihara dan dirawat dengan baik oleh para petani yang ditunjuk.
"Pentingnya tidak hanya menanam, tetapi juga melakukan perawatan sehingga dalam waktu 3 bulan, Kota Cimahi dapat kembali untuk melakukan panen. Selain lahan terbuka, adanya praktik urban farming yang dilakukan oleh Kelompok Wanita Tani di setiap kelurahan, melibatkan tidak hanya tanaman cabe tetapi juga tanaman lainnya," tegasnya.
Dalam upaya mandiri, Dicky menyampaikan bahwa Kota Cimahi terus berusaha untuk tidak hanya mengandalkan pasokan dari luar.
"Kami telah menjalin kerjasama dengan Kabupaten Garut dan Kabupaten Bandung untuk mendapatkan pasokan dari daerah penghasil. Survey dilakukan untuk memastikan daerah penghasil yang dapat memberikan supply pada Kota Cimahi. MOU dengan Kabupaten Bandung juga sudah dibuatkan sebagai langkah konkret dalam mengatasi ketergantungan pada pasokan dari luar," pungkasnya.
Turut hadir berbagai pihak dalam penyerahan bantuan bibit cabe dan gerakan tanam pangan cepat panen, termasuk Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kota Cimahi Tita Mariam, Perwakilan dari Kodim 0609, Perwakilan dari Polres Cimahi, Perwakilan dari Kejaksaan Negeri Kota Cimahi, Camat, dan Lurah. (Bd20)*
Editor: Mas Bons
Posting Komentar untuk "Pj Wali Kota Cimahi Berikan Bantuan 5000 Bibit Cabe untuk Kelompok Tani Hurip Jaya dari Bank Indonesia"