Kabaran Jabar, - Suasana hangat dan penuh semangat terasa di Kompleks Kantor Jalan Thamrin, Jakarta Pusat, saat jajaran petinggi Dewan Pimpinan Pusat Perkumpulan Wartawan Fast Respon (DPP PW FRN) menggelar rapat evaluasi kinerja tahun 2025 pada Selasa (15/4/2025).
Dipimpin langsung oleh Ketua Umum PW FRN, R. Mas MH Agus Rugiarto SH MH, atau yang akrab disapa Agus Flores, rapat ini dihadiri oleh jajaran utama seperti Penasehat Kode Etik Anton Priok, Wakil Ketua Umum Jayanu Nyunting, Sekretaris Jenderal Dian Surahman, Bendahara Umum Rika Fika, serta anggota lainnya yang turut membahas capaian dan strategi ke depan.
Agus Flores mengungkapkan, kinerja PW FRN mengalami peningkatan signifikan hingga 80 persen.
Kenaikan ini, menurutnya, tak lepas dari semakin tumbuhnya kepercayaan para jenderal terhadap PW FRN sebagai media partner dalam publikasi kegiatan institusi.
“Sekarang bukan cuma bagian Humas yang kirim rilis. Para jenderal pun aktif mengirim rilis langsung ke saya untuk dimuat di FRN,” ujar Agus dengan nada optimis.
Saat ditanya soal wilayah cakupan pemberitaan, Agus menyebut hampir seluruh daerah di Indonesia telah terliput.
Hanya beberapa wilayah seperti Maluku Utara, NTB, Sumatera Selatan, dan Kalimantan Selatan yang belum sepenuhnya terjangkau.
Namun, ia menegaskan bahwa persentase liputan sudah cukup merata, baik dari sisi kuantitas maupun kualitas berita. Apalagi dengan bergabungnya Grub Jurnalis Nasional Indonesia (JNI) ke dalam jaringan FRN, semakin memperkuat jangkauan informasi.
“Bergabungnya JNI membuat jaringan pemberitaan kita makin luas dan kokoh,” jelas Agus.
Tidak hanya itu, kehadiran Grub Indonesia Satu—yang menaungi lebih dari 140 media aktif di seluruh Indonesia—ikut menjadi amunisi tambahan dalam memperkuat eksistensi FRN sebagai media pemberitaan utama kegiatan kepolisian.
“Bayangkan, setiap hari lebih dari 140 media dari Indonesia Satu memberitakan kegiatan Polri. Ditambah lagi dengan jaringan media induk FRN, posisi kita saat ini sangat solid,” tutup Agus dalam rapat evaluasi tersebut.
Pewarta: red
Editor: Warsono
0Komentar