Post ADS 1

Peringatan HUT Cimahi: Bedah Buku dan Literasi

Peringatan HUT Cimahi: Bedah Buku dan Literasi
Peringatan HUT Cimahi: Bedah Buku dan Literasi

Kabaran Jabar, - Peringatan HUT Cimahi: Bedah Buku dan Literasi. Acara ini diikuti oleh sekitar 100 peserta yang terdiri dari guru, pengelola perpustakaan sekolah, anggota Forum Taman Bacaan Masyarakat, komunitas literasi, mahasiswa, siswa SMA, dan masyarakat umum. Kegiatan berlangsung di Aula Gedung B pada Rabu, 12 Juni 2024.

Dalam rangka memeriahkan HUT ke-23 Kota Cimahi dan meningkatkan minat baca serta mutu literasi masyarakat, Pemerintah Daerah Kota Cimahi melalui Dinas Arsip Daerah mengadakan kegiatan Bedah Buku dan Bincang Literasi.

Kepala Dinas Arsip Daerah Kota Cimahi, Dani Bastian, secara resmi membuka kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Dani menyebutkan bahwa berdasarkan survei UNESCO, Indonesia berada di peringkat 60 dari 61 negara dalam hal literasi, tertinggal dari negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura.

"Berdasarkan pengukuran Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM) Kota Cimahi tahun 2023, nilai yang diperoleh adalah 72,82, yang masuk kategori sedang," terangnya.

Menurut Dani, rendahnya minat baca masyarakat disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu kurangnya kebiasaan membaca sejak usia dini, terbatasnya akses ke sumber bacaan seperti perpustakaan dan taman bacaan masyarakat, serta minimnya produksi buku dan tingginya harga buku.

"Untuk mengatasi masalah ini, Dinas Arsip Daerah telah menginisiasi program Cimahi Reading Habit (CRH) yang bertujuan membiasakan membaca sejak dini bagi siswa SD di Kota Cimahi," ungkapnya.

"Selain itu, tersedia juga fasilitas perpustakaan umum dengan koleksi 14.281 judul buku dan 25.386 eksemplar yang dapat diakses secara gratis," tambahnya.

Fasilitas lain yang disediakan meliputi sudut baca di kelurahan dan kecamatan, serta 4 unit kotak literasi cerdas (kolecer) di beberapa RW.

"Bahkan, Mal Pelayanan Publik Kota Cimahi kini dilengkapi dengan perpustakaan kecil dan Pojok Baca Digital (Pocadi) yang terletak di Cimahi Technopark," ucap Dani.
Peringatan HUT Cimahi: Bedah Buku dan Literasi
Peringatan HUT Cimahi: Bedah Buku dan Literasi

Dalam acara Bedah Buku dan Bincang Literasi, Dani mengundang J.S. Khairen, penulis buku "Kami (Bukan) Sarjana Kertas", sebagai narasumber.

Dani berharap para peserta dapat memanfaatkan momen ini untuk meningkatkan wawasan literasi mereka.

"Mari kita tingkatkan budaya literasi demi mewujudkan visi Kota Cimahi Campeureunik," tutup Dani. * (Ikps)

Editor: Mas Bons

(Ayo ikuti saluran WhatsApp Kabaran Jabar Portal Informasi biar enggak ketinggalan update)

Posting Komentar untuk "Peringatan HUT Cimahi: Bedah Buku dan Literasi"

Iklan Baris
Membuat Web Propesional. - Hub: - Kabaran Market di 0878-5243-1990
Penjualan Motor
- - -
Post ADS 1
Post ADS 1
Iklan Baris
Membuat Web Propesional. - Hub: - Kabaran Market di 0878-5243-1990
Penjualan Motor
- - -
Seedbacklink