LMP Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur

Laskar Merah Putih (LMP) menyambangi posko pengungsian untuk menyalurkan bantuan untuk korban gempa Cianjur.


Kabaran Cianjur, - Laskar Merah Putih (LMP) menyambangi posko pengungsian untuk menyalurkan bantuan untuk korban gempa Cianjur.

Ketua Umum Laskar Merah Putih Arsyad Cannu bersama jajaran dalam kunjungannya memberikan dukungan moral agar tetap tabah menghadapi musibah ini. 

"Semoga bantuan ini dapat bermanfaat atau dapat meringankan kesulitan saudara-saudara kita di sini," kata Arsyad Cannu di Cianjur, Kamis, 24 November 2022.

Tak sedikit para anggota Markas Cabang Laskar Merah Putih Kabupaten Cianjur menurunkan tim relawan guna membantu para korban yang dipimpin langsung Ketua Markas Daerah Jawa Barat Abah Siroj.

Korban jiwa dalam bencana gempa bumi yang mengguncang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, bertambah pada hari ke empat.

Dikutip dari laman Breaking News MetroTV, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen Suharyanto, mengatakan dari pencarian petugas di lapangan ada satu jenazah ditemukan hari ini atas nama Nining berusia 64 tahun.

Baca Juga: Kabaran Jabar menyiapkan ruang-ruang kebutuhan masyarakat yang ingin beriklan di media kami.

"Jumlah korban hari ini 272 jenazah. Dari 272 ini yang sudah dapat diidentifikasi nama dan alamat ada 165 orang," kata Suharyanto, Kamis 24 November 2022. (Bd20)

Posting Komentar untuk "LMP Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur"

https://jabar.kabaran.id/?m=1
https://jabar.kabaran.id/?m=1